Perawat merupatan salah satu tenaga kesehatan yang harus stand by 24 jam mendampingi dan memberikan perawatan pada pasien dalam pelayanannya. Selain di berlakukan jam kerja/shif (PAGI 07.00-14.00 WIB, SIANG 14.00-21.00 WIB dan MALAM 21.00-07.00 WIB) untuk menjaga kinerja perawat maka kebutuhan istirahat harus diperhatikan.
Sebagai salah satu kegiatan wajib selama menempuh Program Profesi Ners mahasiswa di wajibkan mengadakan seminar. Pada kesempatan ini mahasiswa Ners XVIII (A) bekerja sama dengan Prodi Keperawatan mengadakan SEMINAR NASIONAL dengan Tema “Cara Cepat Mencapai Tidur yang Efektif sebagai Pencegahan Penurunan Kualitas Pelayanan Kesehatan” pada Hari Ahad, 21 Januari 2018 bertempat di Auditorium Moh. Djazman Universitas Muhammadiyah Surakarta. Seminar yang di ikuti oleh 250 peserta ini di isi oleh 3 Narasumber diantaranya: Ibu Sugih Asih, S.Kp.,M.Kep (Kepala Bag. Keperawatan RSU Fatmawati Jakarta), Ibu Dr. Nisa Rahmah Nur Anganthi, M.Si (Dosen Psikologi Klinis UMS) dan Ibu Arina Maliya, S.Kep.,Ns.,MSi.,Med (Dosen PSIK UMS).